Sejumlah anggota Parlemen AS partai Demokrat dan Republik mendesak
Presiden Barack Obama untuk segera membentuk zona kemanusiaan di Suriah,
untuk melindungi warga sipil dari perang yang telah berlangsung sejak
tahun 2011.
Dalam pesan yang dikirim John McCain dan Lindsey Graham dari Partai
Republik, serta Richard Durbin dan Tim Kane dari Demokrat pada Selasa
(21/04) malam menyatakan, “Perpindahan manusia besar-besaran disertai
pembunuhan adalah bentuk penghinaan terhadap rasa kemanusiaan pada abad
ini. Ini semua harus segera dihentikan.”
“Kami menyerukan Presiden Obama untuk membentuk zona aman bagi warga
sipil, termasuk mengamankan wilayah perbatasan dengan Turki,” bunyi
surat mereka kepada Obama.
Selain itu dalam suratnya ke empat anggota Parlemen AS ini juga
menyatakan kekecewaan mereka dengan pemerintah yang hanya menerima
kurang dari 800 pengungsi asal Suriah sejak tahun 2011 lalu.
Sedikitnya 220 ribu orang tewas dan lebih dari 3,7 juta warga Suriah
lainnya mengungsi di luar negeri setelah negara mereka porak poranda
akibat perang berkepanjangan sejak 2011 lalu.